Cari

Minggu, 10 Agustus 2014

Yang menarik dari Korea #5

Haiii jumpa lagi dalam bahasan yang menarik dari Korea seri ke lima, dan ini adalah episode terakhir dari bahasan yang menarik dari Korea, gimana? seru kan? ikutin terus situs ini yaaa:D Sekarang kita bahas dulu tentang takhayul yang masih dipercayai di Korea yaa... Mari disimak :) 


Takhayul adalah kepercayaan terhadap hal-hal yang irasional. Ada beberapa takhayul yang masih kental di Korea, diantaranya adalah: 

1. Sebagian besar hotel di Seoul menghilangkan panel tombol 4 dan 13. 
2. Pasangan kekasih yang berjalan di sekitar dinding luar Deoksugung akan putus. Hal ini terjadi bukan tanpa sebab, namun karena pengadilan keluarga Seoul berada di ujung jalan, di mana tempat ini merupakan persidangan untuk bercerai. 
 3. Sebelum menghadapi ujian tidak diperbolehkan mandi dan keramas karena akan membersihkan juga pengetahuan yang telah dipelajari. Selain itu, perlu menghindari memakan makanan licin (sup rumput laut, mie) karena akan membuat pengetahuan yang dipelajari tergelincir keluar dari kepala, dan disarankan untuk memakan makanan yang lengket (kue beras ketan, gula-gula). 
4. Dilarang memotong kuku pada malam hari, dengan alasan potongan kuku akan diambil dan dimakan oleh tikus, lalu tikus akan berubah menjadi manusia menggantikan orang tersebut. 
5. Dilarang bersiul atau memainkan suling pipa tradisional Korea yang disebut Piri, karena dipercaya akan memanggil ular dan bahkan roh-roh jahat atau hantu. 
6. Saat melakukan pindah rumah, akan ada roh-roh jahat yang akan ikut pindah ke rumah baru. Maka. disarankan untuk tidak  membersihkan atau menyapu rumah lama, yang diyakini bahwa dengan meninggalkan semua debu dan sampah  dan potongan kuku yang belum dimakan oleh tikus, membuat roh berpikir bahwa masih ada orang di dalam rumah itu. Di Korea, juga ada perusahaan yang menyediakan jasa pengangkutan barang untuk pindah yang menyediakan kalender dengan hari-hari yang memungkinkan pindah rumah tanpa diikuti  roh jahat. Jika pindah rumah saat turun hujan, diyakini akan menjadikan kaya. 
7. Dilarang memberikan sepatu sebagai hadiah kepada orang yang disayangi, karena diyakini akan membuat orang tersebut pergi menjauh dari si pemberi hadiah. Apabila menerima sepatu sebagai hadiah, terdapat tradisi untuk membayar si pemberi hadiah sejumlah kecil uang seperti 10 atau 100 won, supaya ada kepastian tidak ada yang pergi menjauh. 
8. Orang dengan tahi lalat di dekat mulut diyakini merupakan orang yang tidak setia. 
9. Seorang istri tidak boleh memberi makan ayam atau burung bersayap lainnya pada suaminya, karena dipercaya akan membuat suami nanti akan terbang / pergi. 
10. Seorang ibu tidak boleh melompati bayinya, karena dipercaya akan menyebabkan bayinya tidak akan tumbuh.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar